Kapolri Jenderal Listyo jadi Warga Kehormatan Kopassus, Bang Edi: Ini Kebanggaan Besar bagi Polri
jpnn.com - JAKARTA — Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dinobatkan menjadi warga kehormatan Kopassus TNI AD.
Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Edi Hasibuan mengatakan penobatan Kapolri Jenderal Listyo sebagai warga kehormatan pasukan elite TNI yang dikenal di dunia internasional memiliki makna istimewa untuk Polri.
"Penobatan itu akan menjadi kebanggaan besar untuk seluruh jajaran Polri," kata Edi Hasibuan dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (29/12).
Mantan komisioner Komisi Kepolisian Nasional itu mengatakan bahwa tidak banyak Kapolri yang sudah mendapat warga kehormatan dari Kopassus TNI AD. “Kapolri saat ini memiliki figur yang sangat bagus. Kekompakan Kapolri dengan Panglima TNI juga terjalin sangat bagus," ungkapnya.
Menurut dia, selama ini kerja sama Polri dan TNI dalam berbagai operasi keamanan di berbagai daerah konflik sangat baik termasuk di Papua, Poso, Sulawesi Tengah, serta daerah lainnya.
Oleh karena itu, Edi pun meyakini bahwa ke depan sinergisitas TNI dan Polri bakal makin baik lagi.
"Sebagai masyarakat, kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Kapolri dan Panglima TNI atas sinergi yang sudah berjalan baik," kata pakar hukum kepolisian dari Universitas Bhayangkara Jakarta ini.
Edi menyambut baik pengakuan Kapolri yang memiliki hubungan dekat dengan TNI sejak kecil mengingat orang tua Listyo merupakan anggota TNI.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dinobatkan menjadi warga kehormatan Kopassus TNI AD. Ini menjadi kebanggaan bagi Polri.
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- KSAD Jenderal Maruli Periksa Kesiapan Operasional Satuan Angkutan Air TNI AD