Kapolri Luncurkan Gerakan Vaksinasi Merdeka, Irjen Fadil Pasang Target Tinggi
jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit bersama Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin telah meresmikan Program Vaksin Merdeka yang digagas Polda Metro Jaya.
Vaksinasi Covid-19 itu ditargetkan untuk mempercepat herd immunity masyarakat.
Peluncuran gerakan vaksinasi tersebut digelar di Gedung Balai Pertemuan Polda Metro Jaya (BPMJ), Minggu (1/8).
Jenderal Listyo mengatakan program tersebut melibatkan sejumlah elemen di antaranya ikatan dokter, mahasiswa, dan akademisi.
Eks Kapolda Banten itu menegaskan, bergabungnya sejumlah elemen tersebut berangkat dari semangat yang sama untuk mempercepat target 3 juta orang yang divaksinasi.
"(Kelompok, red) bergabung ikut memiliki semangat yang sama di kegiatan vaksinasi merdeka ini untuk mewujudkan mimpi, mengejar sisa masyarakat yang belum divaksinasi. Targetnya ada 3 juta lebih yang akan divaksinasi," kata Jenderal Listyo.
Pada kesempatan sama, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengatakan pihaknya menargetkan 100 persen warga DKI bisa divaksinasi dalam program tersebut.
"Mudah-mudahan pada tanggal 17 Agustus masyarakat DKI Jakarta hampir mencapai 100 persen (Vaksinasi, red)," kata Irjen Fadil Imran. (cr3/jpnn)
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Menkes Budi Gunadi Sadikin meresmikan Vaksinasi Merdeka yang digagas Polda Metro Jaya.
Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Puluhan Massa Minta Kapolri Tindak Oknum Aparat Tak Netral di Pilkada Gowa
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Somasi Guru Supriyani, 2 Kepala Polisi Dicopot, Pembina Honorer Khawatir
- Kapolri: Agus Andrianto Terlihat Seram, Padahal Hatinya Baik