Kapolri Percayakan Keamanan Final Piala Presiden kepada Kapolda

jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memercayakan sepenuhnya pengamanan final Piala Presiden 2015 antara Persib Bandung melawan Sriwijaya FC, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (18/10) kepada Polda Metro Jaya.
"Urusan Poldalah itu," tegas Haiti di Mabes Polri, Jumat (16/10).
Dia pun tak mempermasalahkan jika Polda Metro Jaya di bawah kendali Kapolda Irjen Tito Karnavian memberlakukan status Siaga I, pada Minggu nanti.
Kapolri Badrodin Haiti. Foto: dok/JPNN.com
"Kalau memang berlakukan siaga, ya tidak ada-apa. Tidak ada masalah," tegas mantan Kepala Baharkam Polri itu.
Polri sudah melakukan antisipasi dini mencegah kemungkinan terjelek yakni bentrok antarsuporter dengan mengerahkan sedikitnya 10 ribu personel untuk pengamanan di GBK.
JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memercayakan sepenuhnya pengamanan final Piala Presiden 2015 antara Persib Bandung melawan Sriwijaya FC,
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat