Kapolri Perintahkan Seluruh Polda Siaga Satu

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian memerintahkan seluruh kepolisian daerah (polda) dan di bawahnya untuk menetapkan status Siaga Satu (I).
Hal ini menyusul rentetan aksi bom bunuh diri yang terjadi di Surabaya. Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, instruksi tersebut sudah disampaikan Tito kepada para kapolda di Indonesia melalui konferensi video.
"Tadi pagi Kapolri sampaikan ke kapolda untuk meningkatkan waspada dan jaga keamanan lebih baik lagi," kata Setyo di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (14/5).
Setyo mengungkapkan, Siaga I ini diminta segera dipatuhi oleh seluruh internal Polri di mana pun bertugas. Sementara untuk kondisi sosial, masyarakat diminta tetap melanjutkan aktivitas seperti biasa.
Dengan adanya Siaga I di internal Polri, Setyo menyebut, setiap markas polisi dan tempat lain yang terkait, akan ditingkatkan pengawasannya. Mulai dari penambahan jumlah personel dan frekuensi patroli.
"Artinya Siaga I, kami tingkatkan personel, kegiatan, tapi itu untuk kegiatan Polri internal. Untuk masyarakat silakan beraktivitas, kami akan tetap menjaga masyarakat," pungkas Setyo. (tan/jpnn)
Semua Polda berstatus Siaga Satu, tapi untuk masyarakat silakan beraktivitas seperti biasa dan tetap bisa mendapatkan pelayanan dari kepolisian.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Menhan Bagikan 700 Mobil Maung ke Panglima TNI hingga Babinsa
- Komitmen Kapolri dan Panglima TNI Tindak Oknum Penyerang Polresta Tarakan Diapresiasi
- Kasus Sengketa Lahan Berlarut, Haris Azhar Surati Kapolri
- Polri Jamin Stabilitas Harga Pangan Selama Ramadan
- Kapolri Jamin Harga Pangan Stabil Sesuai HET Saat Ramadan
- Kapolri Jenderal Listyo Tegaskan TNI-Polri tetap Solid Pascainsiden di Mapolres Tarakan