Kapolri Sebut Jakarta Lebih Rawan dari Papua dan Aceh

jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Sutarman mengungkapkan pihaknya telah memetakan wilayah-wilayah rawan yang perlu mendapatkan pengamanan khusus saat Pilpres. Meski demikian, kata dia, kota-kota besar seperti Jakarta justru lebih rawan saat ini dibanding wilayah seperti Poso, Papua, dan Aceh.
"Kalau Pilpres ini justru berpotensi konflik berada di kota besar seperti Jakarta dan kota besar lainnya. Kalau di daerah mudah-mudahan enggak," ujar Sutarman di kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat (13/6).
Menurutnya, di kota besar lebih rawan karena jumlah pendukung fanatik para capres-cawapres lebih banyak. Sedangkan di daerah biasanya hanya rawan saat pemilu legislatif. Untuk antisipasi kerawanan ini, kata dia, Polri sudah mengklasifikasi tempat pemungutan suara (TPS). Yaitu TPS rawan 1 dan TPS rawan 2.
"Untuk rawan 2 itu 1 TPS 2 personel, TPS aman 1 orang mengawasi 3-4 TPS tergantung wilayah masing-masing," paparnya.
Pengamanan oleh Polri ini juga dilakukan di seluruh tahapan yaitu distribusi, pencetakan logistik pemilu hingga distibusi ke TPS.(flo/jpnn)
JAKARTA - Kapolri Jenderal Sutarman mengungkapkan pihaknya telah memetakan wilayah-wilayah rawan yang perlu mendapatkan pengamanan khusus saat Pilpres.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bakal Salat IdulFitri di Jakarta, Wapres Gibran: yang Penting Sungkem ke Presiden Dulu
- Irjen Iqbal Dipromosikan ke DPD, Bintang 3?
- Cuaca Ekstrem Berlanjut di Jateng hingga 15 Maret, Ramadan Waspada Bencana
- Polda Jateng Terapkan Strategi Aglomerasi Dalam Mengelola Arus Mudik & Balik Lebaran 2025
- Hadapi Arus Mudik, Jasa Marga Patroli Lubang & Genangan di Tol Semarang-Batang 24 Jam
- Dedi Mulyadi Segera Teken Pergub, Larang Alih Fungsi Lahan Perkebunan & Pertanian untuk Cegah Bencana