Kapolri Tegas Menumpas Bandar Judi, Habib Aboe: Langkah Sigap yang Patut Diapresiasi
Namun, lanjut dia, hal itu tentu memerlukan kerja keras dan keseriusan dari aparat, karena judi dunia maya berbeda dengan judi darat yang susah untuk dilacak keberadaannya.
"Tentunya Tim Siber Polri harus terus berpatroli untuk mengantisipasi jejaring baru judi online yang mungkin bermunculan," pungkas Habib Aboe.
Sebelumnya, Polri berhasil menangkap para bandar judi. Para bandar judi itu, antara lain, Apin BK yang sempat menjadi buron dan akhirnya ditangkap di Malaysia.
Penangkapan Apin BK setelah beberapa personel Polri melakukan pengejaran ke sejumlah negara termasuk Malaysia untuk memburu DPO judi online.
"Alhamdulillah atas kerja sama dengan (Polis) Diraja Malaysia, salah satu buron Apin BK hari ini atas police to police, buron tersebut diserahkan kepada kami," kata Jenderal Listyo di Mabes Polri, Jumat (14/10).
Kemudian, tiga tersangka kasus judi online yang melarikan diri ke Kamboja, yakni Tjokro Soetrisno, Elvan Adrian Setiawan dan Ivan Tantowi.
Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo mengatakan penangkapan ketiga DPO itu hasil kerja sama Polri dengan kepolisian Kamboja, KBRI, dan Imigrasi. (boy/jpnn)
Habib Aboe memuji Kapolri Jenderal Listyo yang sigap menumpas bandar judi. Dia terus mendorong Kapolri memberantas judi online.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Kasus Judi Online: Menunggu Pembuktian Terhadap Komitmen Besar Pemerintah
- Selebgram Cantik Asal Sukabumi Digulung Polisi Gegara Promosi Judi Online
- Terbongkar Satu Fakta Soal Kasus Judol di Kementerian Komdigi
- Setelah Sadbor, Polisi Kembali Tangkap Selebgram Terkait Judi Online
- Demi Berantas Judi Online, Prabowo Sampai 3 Kali Panggil Menkomdigi
- ASN Kemenkomdigi Ditangkap Kasus Judol, Legislator Dorong Pengusutan Sampai Mantan Menteri