Karate-Kick Melo Berbuah Larangan Tiga Pertandingan
![Karate-Kick Melo Berbuah Larangan Tiga Pertandingan](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20151223_082751/082751_698443_Felipe_Melo_besar.jpg)
jpnn.com - ITALIA - Tendangan karate Felipe Melo ke bahu pemain Lazio Lucas Biglio tak hanya mendapat hadiah kartu merah. Pelanggaran yang terjadi kala Inter menamu Lazio akhir minggu lalu itu berbuah larangan berlaga di tiga pertandingan untuk pemain Brasil itu.
Keputusan tersebut dibuat komisi disimplin Lega Seri A. Dalam pertandingan yang berakhir dengan kekalahan Inter itu, Melo bermain buruk. Ia menyebabkan penalti untuk gol kedua Lazio, mendapatkan kartu kuning, dan kartu merah langsung karena tendangan karatenya,
Dilansir dari laman Football Italia, Komisi Disiplin menyimpulkan Melo sengaja menyerang pemain lawan dengan tendangan yang mengenai bahu. Melo pun diberi hukuman larangan bertanding dalam tiga pertandingan karena tindakan kekerasan.(ray/jpnn)
ITALIA - Tendangan karate Felipe Melo ke bahu pemain Lazio Lucas Biglio tak hanya mendapat hadiah kartu merah. Pelanggaran yang terjadi kala Inter
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadwal Proliga 2025 Seri Pontianak: Tim Milik Kepolisian RI Siap Unjuk Gigi
- Apa Rencana Indra Sjafri Setelah Timnas U-20 Indonesia Dicukur Iran?
- Kolaborasi KJ McDaniels dan James Dickey Bawa Pelita Jaya Bangkit Dari Keterpurukan
- Balotelli Harus Absen Saat PSM Tandang ke PSIS, Siapa Penggantinya?
- Undian Perempat Final BAMTC 2025: Indonesia Jumpa Taiwan, Kans ke Semifinal Terbuka
- Targetkan Sapu Bersih Kemenangan, Bhayangkara Presisi Ogah Kehilangan Muka di Pontianak