Kardinal George Pell Didesak Kembali ke Australia Terkait Pelecehan Seksual Anak
Senin, 01 Juni 2015 – 09:30 WIB

Kardinal George Pell Didesak Kembali ke Australia Terkait Pelecehan Seksual Anak
Dalam penyelidikan pekan lalu, terungkap bahwa Pastor Ridsdale pernah memperkosa gadis usia 11 tahun di sebuah rumah yang ia tinggali bersama pastor lainnya, termasuk George Pell.
Menurut dokumen pengadilan yang dibacakan dalam dengar pendapat itu, disebutkan bahwa korban tersebut yakin ada pastor lain di rumah itu saat kejadian berlangsung.
Ridsdale (kini 81 tahun) mengatakan tuduhan itu mungkin benar, namun ia mengaku tidak ingat siapa pastor yang ada saat kejadian itu.
Ridsdale mengatakan ia ingat bahwa Kardinal Pell memang tinggal di rumah tersebut saat kejadian.
Kardinal George Pell menyatakan akan meminta bantuan hukum setelah seorang anggota Komisi Perlindungan Anak di Vatikan menuduhnya "sociopath"
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia