Karier Ahmad Dhani Bakal Moncer setelah Keluar dari Penjara
jpnn.com, JAKARTA - Pakar spiritual Anggra Inezya menyampaikan ramalannya soal karier musikus Ahmad Dhani ke depan. Menurutnya, karier pentolan Dewa 19 itu bakal bersinar setelah bebas dari penjara.
"Saya lihat karier Ahmad Dhani lumayan bagus," kata Anggra Inezya di kawasan Grogol, Jakarta Barat, Rabu (20/11).
Anggra menilai karier Ahmad Dhani bersinar tidak hanya dalam bidang musik atau dunia hiburan. Nanti, menurutnya, suami Mulan Jameela itu akan kembali menapaki karier sebagai politikus.
"Karier Ahmad Dhani dua-duanya akan bagus. Musik juga politik," ujarnya.
Namun, kata Anggra, perjalanan karier Ahmad Dhani setelah bebas tidak sepenuhnya mulus. Dia merasa Ahmad Dhani bakal kembali terjerat masalah.
"Akan ada masalah lagi, masih soal perbincangan atau perkataan," imbuh Anggra Inezya.
Seperti diketahui, Ahmad Dhani masih ditahan di LP Cipinang, Jakarta Timur sejak akhir Januari 2019 lalu. Ayah Al Ghazali itu divonis 18 bulan lantaran kasus ujaran kebencian.
Ahmad Dhani dan tim pengacara sempat mengajukan banding atas vonis tersebut. Hasilnya, Pengadilan Tinggi Jakarta memotong masa hukuman Ahmad Dhani menjadi satu tahun penjara.
Pakar spiritual Anggra Inezya meramalkan bahwa karier Ahmad Dhani akan bersinar setelah keluar dari penjara.
- Ahmad Dhani Buka Kopi Dewa 19, Tempat Nongkrong Bernuansa Musik
- Kenang Titiek Puspa, Ahmad Dhani: Dewinya Komposer, Belum Ada yang Seperti Beliau
- Ahmad Dhani Kenang Momen Terakhir Bersama Titiek Puspa, Ungkap Fakta Ini
- Soal Pertemuan Prabowo & Megawati, Begini Respons Ahmad Dhani
- Dituding Maling oleh Ahmad Dhani, Judika Buka Suara
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China