Karna Brata Lesmana Jadi Caleg DPR RI di Dapil 3 Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - Pengusaha Karna Brata Lesmana mengaku sudah cukup lama terjun di dunia politik.
Dia bahkan pernah mencalonkan diri sebagai anggota legislatif dari partai Hanura. Meskipun berakhir gagal.
Selain Hanura, pria yang juga akrab disapa Kok Bi itu juga sempat berkarier politik di Nasdem.
Namun, dia memutuskan keluar dari partai yang diketuai Surya Paloh tersebut karena perbedaan prinsip.
Kini, Karna kembali mencoba peruntungan maju sebagai anggota DPR RI dari PDIP untuk daerah pemilihan (dapil) 3 DKI Jakarta yang meliputi Jakarta Utara, Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu.
"Kebetulan ditawarkan, sama PDIP dikasih kesempatan," kata Karna saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Senin (17/7).
Kiprahnya di dunia politik sudah tidak ragukan. Karna pernah mengawal Wiranto maju dalam pemilihan presiden pada 2004 lalu.
Meskipun Wiranto akhirnya kalah suara dari Susilo Bambang Yudhoyono.
Profil Karna Brata Lesmana, calon legislatif (Caleg) DPRD DKI Jakarta daerah pilihan (Dapil) 3.
- Serap Aspirasi Warga, Alia Laksono Hadiri Musrenbang Kecamatan Duren Sawit
- PSI Kritik Kenaikan Tarif Air Bersih, Akademisi Beri Penjelasan Begini
- Legislator DKI Mengapresiasi Gerak Cepat PAM Jaya Bantu Korban Kebakaran Kemayoran
- Fraksi Demokrat Minta Pemprov DKI Turun Tangan Soal Kebakaran Glodok
- RDF Plant Dinilai Efektif Atasi Sampah, Fraksi PDIP Dorong Dibangun di 5 Wilayah Jakarta
- DPRD DKI Minta Program Kartu Air Sehat Harus Tepat Sasaran ke Warga yang Membutuhkan