Kartolo

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Kartolo
Cak Kartolo sedang berada di rumahnya. Foto: ANTARA/Hanif Nashrullah

jpnn.com - Kartolo adalah komedian ludruk paling terkenal di Jawa Timur saat ini. Statusnya sudah menjadi legenda hidup.

Banyolannya selalu segar, lucu, dan mengocok perut. Dia bisa mengubah suasana getir menjadi bahan lawakan yang bikin ngakak.

Kartolo bercerita bahwa dia menjadi salah seorang penerima bansos selama pandemi.

Dia harus ikut antrean panjang untuk mengambil BLT di kantor pos. Tidak ada orang yang mengenalinya karena dia memakai masker.

Namun, ketika sampai di depan konter dia pun membuka masker. Petugas mengenalinya dan banyak pengantre yang juga mengenalinya. Bagi para pengantre, munculnya Kartolo menjadi hiburan segar pengobat kepenatan.

Kalau kisah ini diceritakan dalam skenario lawakan ludruk, pasti banyak momen lucu yang membikin tertawa. Di tengah situasi yang sumpek karena pagebluk, masih ada saja momen-momen lucu yang bisa menjadi bahan hiburan.

Membayangkan cerita Kartolo antre BLT sudah bisa mengundang senyum tersendiri.

Kemampuan menertawakan diri sendiri, kemampuan untuk bisa melihat sisi-sisi lucu dari sebuah penderitaan, kemampuan untuk melakukan kritik sosial dengan canda, adalah kekuatan ludruk yang menjadikannya mengakar sebagai kesenian khas Jawa Timur dan Surabaya.

Komedian ludruk paling terkenal di Jawa Timur itu ikut anrean BLT di kantor pos, juga mau menjual rumah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News