Kartu Ujian PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Ternyata Ini Penyebabnya

Kartu Ujian PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Ternyata Ini Penyebabnya
Kepala BKN Zudan Arif Fakrulloh menjelaskan penyebab kartu ujian PPPK tahap 2 belum bisa dicetak. Ilustrasi Foto: Humas KemenPANRB

Bagi instansi yang dalam waktu dua tiga hari mendatang akan melakukan seleksi kompetensi, tetapi kartu ujian PPPK tahap 2 belum bisa dicetak, maka wajar jika para peserta galau.

Namun, bagi instansi yang menggelar tes PPPK tahap 2 pada Mei 2025, para honorer tidak perlu galau jika belum bisa mencetak kartu ujian.

Meski demikian, ada juga instansi yang menggelar tes pada Mei mendatang, tetapi peserta sudah diminta segera mencetak kartu ujian.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, Kepulauan Riau, misalnya. Jadwal seleksi kompetensi PPPK tahap 2 di sana baru akan dilakukan mulai 10 hingga 15 Mei 2025.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Natuna, Muhammad Alim Sanjaya, di Natuna, Kamis, mengatakan bahwa pelaksanaan CAT akan dilakukan di SMA Negeri 1 Bunguran Timur.

Dia mengingatkan para peserta untuk segera mencetak ulang kartu ujian melalui akun Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) masing-masing.

"Jangan lupa mencetak kartu ujian berwarna dan mengenakan pakaian sesuai ketentuan saat ujian nanti," ujar dia.

Kepala BKN soal Kartu Ujian PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak

Kepala BKN Prof Zudan Arif memberikan penjelasan, bahwa penyebab utama kartu ujian PPPK tahap 2 belum bisa dicetak, karena instansi belum meng-klik 'Final'.

Kepala BKN Prof Zudan Arif memberikan penjelasan mengenai penyebab kartu ujian PPPK tahap 2 belum bisa dicetak.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News