Karyawan Disekap, SPBU Dirampok

Karyawan Disekap, SPBU Dirampok
Karyawan Disekap, SPBU Dirampok
TANGERANG – Aksi perampokan kembali terjadi di Tangerang. Kali ini menimpa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) nomor 34-15704 di Jalan Raya Tigaraksa. Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Senin (15/10) dini hari. Pelaku yang diperkirakan berjumlah 10 orang berhasil membawa kabur uang tunai Rp 10 juta setelah sebelumnya menyekap karyawan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun INDOPOS (Grup JPNN), kasus perompokan pom bensin yang sedang tidak beroperasi itu, terjadi sekitar pukul 02.30. Bermula ketika, Rafi, 18, dan adiknya Salsa, 12, sedang tertidur lelap di kamar belakang SPBU tersebut. Tiba-tiba, tiga orang tamu tak diudang datang membangunkan mereka.

“Kawanan perampok itu membawa golok dan senjata api. Kami tidak bisa berbuat banyak saat mulut dan mata dilakban serta kedua tangan diikat,“ kata Rafi kepada wartawan dilokasi.

Selanjutnya dua bersaudara itu dibawa ke musholah. Ternyata disana sudah ada tiga orang karyawan SPBU lainnya dalam kondisi yang sama. Yaitu Dani, 47, Ahmad, 60, dan Hermawan, 30. "Para perampok itu lalu menjebol kaca jendela kantor dan mengobrak-abrik isinya. Ada brangkas yang dibawa keluar, tapi isinya kosong," ucap Rafi.

TANGERANG – Aksi perampokan kembali terjadi di Tangerang. Kali ini menimpa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) nomor 34-15704 di Jalan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News