Karyawan Perum Jamkrindo Dapat Pembiayaan Rumah
jpnn.com, JAKARTA - Perum Jamkrindo melakukan penandatanganan dengan PT BRI Multifinance Indonesia dan PT Sarana Multigriya Financial untuk penjaminan program pembiayaan pemilikan rumah bagi karyawan.
Perjanjian kerja sama Penjaminan Pembiayaan KPR PKS ini ditandatangani oleh Direktur Bisnis Penjaminan Amin Mas’udi dan Direktur PT Sarana Multigriya Financial Heliantopo.
Sementara untuk penandatangan program kepemilikan KPR bagi karyawan Perum Jamkrindo ditandatangani oleh Direktur MSDM, Umum dan Kepatuhan Sulis Usdoko dan Direktur PT BRI Multifinance Indonesia Achmad Chairul Ganie.
Direktur Utama Perum Jamkrindo Randi Anto mengatakan melalui kerja sama ini bisa memenuhi kebutuhan perumahan karyawan Perum Jamkrindo. Diharapkan dengan terpenuhi kebutuhan perumahan ini bisa meningkatkan kinerja dan produktivitas karyawan.
“Melalui kerja sama ini, seluruh karyawan Perum Jamkrindo akan memperoleh kemudahaan pembiayaan kredit dengan plafond pembiayaan perumahan yang diberikan kepada karyawan mencapai Rp 700 juta untuk rumah tapak atau rumah susun siap huni yang ada di seluruh Indonesia,” tutur Randi.
Tahun ini, Perum Jamkrindo terus berbenah dengan mengedepankan efisiensi dan efektifitas dalam menghadapi tantangan bisnis yang makin besar dan menuntut kesiapan dari semua unsur di dalam perusahaan untuk lebih baik dalam melaksanakan bisnis, tanpa meninggalkan core competency di sektor UMKMK.
Sebelumnya, Perum Jamkrindo juga telah menjalin kerja sama dengan Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI) di bidang penjaminan pembiayaan sebagai solusi bagi pengembang kecil dan menengah yang selama ini mengalami kesulitan pembiayaan untuk merealisasikan program sejuta rumah.
PT Sarana Multigriya Finansial atau SMF saat ini terus melakukan upaya peningkatan kapasitas penyaluran KPR untuk mendukung Program Sejuta Rumah yang dicanangkan oleh Pemerintah.
Kerja sama ini bisa memenuhi kebutuhan perumahan karyawan Perum Jamkrindo. Diharapkan dengan terpenuhi kebutuhan perumahan ini bisa meningkatkan kinerja.
- Jamkrindo Bantu Pelaku UMKM yang Sulit Dapat Akses Modal Perbankan
- Jamkrindo Beri Mesin Kopi kepada Kelompok Petani di Kintamani
- Jamkrindo Kanwil Denpasar Menjamin 243.109 UMKM Senilai Rp 17,3 Triliun
- Jamkrindo Beri Beasiswa kepada Putra Putri TNI dan Polri
- PNM & JAMKRINDO Gelar Pelatihan Kewirausahaan Membatik untuk Perempuan Disabilitas
- Muchlas Rowi Kembali Ditunjuk jadi Komisaris Independen Jamkrindo