Karzai Kecam Terorisme Global
Senin, 13 September 2010 – 08:33 WIB
Belakangan, Kabul memang gencar mengkritik strategi perang teror AS yang banyak menewaskan warga sipil. Hampir dalam setiap serangan udara yang dilancarkan pasukan koalisi di bawah komando AS, disebutkan selalu ada warga sipil yang menjadi korban. Karena itu, pemerintahan Karzai mengimbau AS dan NATO agar merevisi strategi tempur mereka, guna menghindari jatuhnya korban sipil di Afghanistan.
Baca Juga:
Kritik Kabul itu dimanfaatkan Taliban untuk mendulang simpati publik Afghanistan. "Sembilan tahun setelah (tragedi) 11 September, AS yang sudah mengerahkan berbagai solusi militer di Afghanistan, semakin menyadari bahwa mereka tidak akan pernah bisa menikmati kedamaian," terang Taliban, kelompok yang diyakini berafiliasi dengan Al-Qaidah, dalam pernyataan resminya kemarin.
Dalam pernyataan resmi Karzai kemarin, orang nomor satu Kabul itu juga menyampaikan bela sungkawa. Dia mengaku turut berduka atas tewasnya sekitar 3.000 warga dalam insiden tragis di empat lokasi AS, sembilan tahun silam. "Dari lubuk hati paling dalam, saya menyampaikan duka cita pada seluruh keluarga dan kerabat korban," ungkapnya. (hep/dos)
KABUL - Presiden Afghanistan Hamid Karzai memanfaatkan momen 11 September untuk mengecam terorisme internasional. Kemarin (12/9), dalam pernyataan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer