Kasihan, Ibu Hamil Ini Kena Peluru Nyasar Polisi, Begini Kejadiannya
jpnn.com, JAMBI - Personel Propam Polda Jambi sedang mengusut kasus seorang ibu hamil, Dila yang terkena tembakan peluru nyasar anggota Satresnarkoba Polres Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar).
"Personel (Propam) sudah turun untuk investigasi," kata Kabid Humas Polda Jambi Kombes Mulia Prianto di Jambi, Senin (18/12).
Insiden peluru nyasar yang menimpa Dila itu terjadi pada Minggu (17/12).
Perempuan yang sedang hamil 6 bulan itu kini menjalani perawatan di RS Bhayangkara Polda Jambi.
"Kondisinya normal, stabil, dan sadar. Beberapa personel Polres Tanjabbar ikut mendampingi dan menanggung semua biaya pengobatannya," tuturnya.
Kombes Mulia memastikan oknum polisi yang menembakkan senjata yang mengenai korban bakal dijatuhi sanksi disiplin maupun etik jika ditemukan pelanggaran standar operasional prosedur (SOP).
Kapolres Tanjabbar AKBP Padli menjelaskan pada Minggu (17/12) sekitar pukul 16.30 WIB, anak buahnya mendapatkan informasi ada dua orang yang gerak-geriknya mencurigakan di loket sebuah moda transportasi.
Setelah mendapatkan informasi itu, dua anggota Satresnarkoba Polres Tanjabbar langsung menuju ke lokasi.
Seorang ibu hamil enam bulan, Dila terkena peluru nyawar yang ditembakkan polisi dari Polres Tanjabbar. Propam Polda Jambi bergerak.
- Bongkar Praktik Tambang Emas Ilegal di Kabupaten Bandung, Polisi Amankan 7 Orang
- Ombudsman Berikan Predikat A Hijau untuk Polres Banyuasin
- 2 Pelaku Pengeboran Minyak Ilegal di Mura Ditangkap Polisi, Terancam Hukuman Berat
- ASN di Bandung yang Diduga Korban KDRT Istri Cabut Laporan, Polisi Ungkap Alasannya
- Tiga Wanita Penjual Bayi Via TikTok Ditangkap, Tuh Tampangnya
- Polisi Bongkar Jaringan Narkoba Lintas Provinsi di Lombok, Sita 1,02 Kg Sabu-Sabu