Kasihan...Banyak Tagihan, Jutaan PNS Gagal Dapat KPR

jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 1,5 juta PNS hingga saat ini belum mendapatkan rumah layak huni. Mereka bukan tidak ingin punya rumah, namun ketika sudah mengajukan kredit pemilikan rumah (KPR) ke bank, gagal di tengah jalan lantaran banyak tagihan.
"Ini sudah rahasia umum, kalau PNS bisa mendapatkan kendaraan atau lainnya harus ngutang. Giliran mau beli rumah banyak yang gagal di persyaratan bank karena ada cicilan mobil dan lain-lain," kata Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian PU dan Perumahan Rakyat Syarif Burhanuddin, Minggu (20/9).
Masih banyaknya PNS belum memiliki rumah membuat pemerintah mengambil kebijakan dengan memberikan fasilitas kepada PNS seperti bantuan uang muka. Tahun ini 100 ribu PNS yang difasilitasi. Namun ternyata hanya 10 persen yang bisa karena persyaratan administrasi bank terlalu banyak.
"Rupanya bank itu ada hitungannya. Kalau PNS-nya banyak cicilan, entah itu mobil, motor, kartu kredit, langsung dicoret," terangnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Sebanyak 1,5 juta PNS hingga saat ini belum mendapatkan rumah layak huni. Mereka bukan tidak ingin punya rumah, namun ketika sudah mengajukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia