KASN Klaim Makin Dipercaya Masyarakat

jpnn.com - JAKARTA--Dua tahun berkiprah, Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) mengklaim makin dipercaya masyarakat.
Hal ini menurut Komisioner Bidang Mediasi dan Perlindungan KASN Tasdik Kinanto, ditujukan dengan meningkatnya jumlah instansi pemerintah yang berkoordinasi dan PNS yang melaporkan adanya pelanggaran.
Selain itu, derajat kepatuhan instansi pemerintah juga semakin baik.
Data KASN menyebutkan, selama tahun 2015, untuk proses seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi (JPT) ada 58 kementerian/lembaga yang sudah mengajukan usulan rencana seleksi dengan meminta rekomendasi KASN.
Kemudian, 20 pemerintah provinsi, dan 282 kabupaten/kota yang melakukan konsultasi.
KASN mengeluarkan tiga kategori untuk memberikan rekomendasi terkait proses seleksi terbuka JPT tersebut.
Pertama, sifatnya persetujuan misalnya melakukan seleksi. Kedua, rekomendasi yang sifatnya perbaikan, misalnya perbaikan susunan anggota pansel, pelaksanaan jadwal, dan sebagian.
Ketiga, rekomendasi yang sifatnya pencabutan, pembatalan atau penundaan dalam seleksi JPT.
JAKARTA--Dua tahun berkiprah, Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) mengklaim makin dipercaya masyarakat. Hal ini menurut Komisioner Bidang
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia