Kasus Akil, KPK Geledah Kantor PT Bank BPD Kalbar
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di Kantor PT Bank BPD Kalimantan Barat yang terletak di Gedung Wisma Eka Jiwa, Mangga Dua, Jakarta, Rabu (27/11).
Penggeledahan ini terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi dalam pengurusan perkara sengketa pemilihan kepala daerah di Mahkamah Konstitusi dengan tersangka mantan Ketua MK Akil Mochtar.
"Bahwa sore tadi, penyidik KPK melakukan penggeledahan di Kantor PT Bank BPD Kalimantan Barat di Gedung Wisma Eka Jiwa, Mangga Dua, Jakarta terkait dengan penyidikan dugaan tindak pidana korupsi dalam pengurusan perkara sengketa Pilkada di MK," kata Juru Bicara KPK Johan Budi SP dalam pesan singkat, Rabu (27/11).
Johan menjelaskan, tim penyidik KPK sudah selesai melakukan penggeledahan itu. "Penggeledahan baru saja selesai dilaksanakan saat ini," ujarnya.
Seperti diketahui, Akil ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap penanganan sengketa Pilkada Gunung Mas, Kalimantan Tengah dan Lebak, Banten di MK. Selain itu ia ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penerimaan hadiah terkait penanganan perkara pilkada di MK.
Penerimaan hadiah ini di luar Pilkada Gunung Mas dan Lebak. Selain itu, Akil juga dijerat dengan pasal tindak pidana pencucian uang. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di Kantor PT Bank BPD Kalimantan Barat yang terletak di Gedung Wisma Eka Jiwa,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak