Kasus Aktif COVID-19 di Kota Bandung Catatkan Rekor Lagi, Lihat Grafiknya

jpnn.com, BANDUNG - Jumlah kasus aktif warga terpapar virus Corona di Kota Bandung, Jawa Barat mendekati angka 9.000 orang berdasarkan data Pusat Informasi Covid-19 setempat.
Tercatat, pada Kamis (29/7) ini jumlah kasus aktif Covid-19 di Kota Bandung mencapai angka 8.938 orang.
Angka itu merupakan rekor kasus aktif warga yang terpapar virus Corona selama pandemi berlangsung di kota itu.
Dalam sepekan terakhir, kasus aktif di sana memang belum mengalami penurunan. Grafiknya cenderung menanjak.
Sebelumnya pada Rabu (28/7), jumlah kasus aktif Covid-19 di Kota Bandung tercatat 8.739 orang.
Kenaikan jumlah kasus aktif tersebut terjadi fluktuatif sejak Jumat (23/7) lalu.
Rata-rata, setiap harinya terjadi pertambahan kasus positif Covid-19 harian mencapai ratusan orang positif.
Pada Kamis ini, jumlah kasus harian meningkat dibandingkan sebelumnya yakni sebanyak 199 orang. Sedangkan jumlah kesembuhan hanya bertambah sebanyak 14 orang.
Peningkatan kasus aktif Covid-19 di Kota Bandung, Jawa Barat terus meninggi dalam sepekan terakhir.
- Kuasa Hukum Dokter Priguna Memberikan Teguran Keras
- Detik-detik Dokter Priguna Perkosa Anak Pasien RSHS Bandung Tengah Malam
- Instruksi Gubernur Jabar, Satpol PP Kota Bandung Tertibkan Baliho Idulfitri
- Riri Antoni Ekspos Keindahan Bandung, Kontennya Bikin Wisatawan Penasaran
- Hujan Deras, Jalan Soetta - Gedebage Bandung Banjir, Kendaraan Tak Bergerak
- H-6 Lebaran, Kendaraan Mulai Tinggalkan Kota Bandung via Tol Pasteur