Kasus Baru Wisma Atlet, Alex Noerdin Diperiksa KPK

Kasus Baru Wisma Atlet, Alex Noerdin Diperiksa KPK
Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin di KPK, Kamis (8/3). Foto : Arundono W/JPNN
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini memeriksa Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin. Politisi Golkar itu diperiksa terkait kasus Wisma Atlet SEA Games di Jakabaring, Palembang.

Juru Bicara KPK, Johan Budi, mengungkapkan bahwa pemeriksaan atas Alex itu terkait kasus baru yang diselidiki KPK sebagai hasil  pemgembangan kasus Wisma Atlet.

"Kasusnya hasil pengembangan Wisma Atlet. Masih dalam tahap penyelidikan dan kita minta keterangan Gubernur Sumsel," ujar Juru Bicara KPK, Johan Budi kepada JPNN, Kamis (8/3).

Menurut Johan, penyelidikan kasus Wisma Atlet yang dilakukan KPK itu terkait dengan dugaan korupsi pada proyek pembangunannya. "Kalau yang Wisma Atlet sebelumnya itu kan kasus suapnya,  nha pemeriksaan Gubernur Sumsel kali ini penyelidikan pengadaannya," imbuh Johan.

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini memeriksa Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin. Politisi Golkar itu diperiksa terkait kasus

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News