Kasus Baru Wisma Atlet, Alex Noerdin Diperiksa KPK
Kamis, 08 Maret 2012 – 10:51 WIB
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini memeriksa Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin. Politisi Golkar itu diperiksa terkait kasus Wisma Atlet SEA Games di Jakabaring, Palembang.
Juru Bicara KPK, Johan Budi, mengungkapkan bahwa pemeriksaan atas Alex itu terkait kasus baru yang diselidiki KPK sebagai hasil pemgembangan kasus Wisma Atlet.
"Kasusnya hasil pengembangan Wisma Atlet. Masih dalam tahap penyelidikan dan kita minta keterangan Gubernur Sumsel," ujar Juru Bicara KPK, Johan Budi kepada JPNN, Kamis (8/3).
Menurut Johan, penyelidikan kasus Wisma Atlet yang dilakukan KPK itu terkait dengan dugaan korupsi pada proyek pembangunannya. "Kalau yang Wisma Atlet sebelumnya itu kan kasus suapnya, nha pemeriksaan Gubernur Sumsel kali ini penyelidikan pengadaannya," imbuh Johan.
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini memeriksa Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin. Politisi Golkar itu diperiksa terkait kasus
BERITA TERKAIT
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis
- Tidak Elok KPK Mencari Kesalahan, Apalagi Merangkai Cerita Demi Menarget Orang