Kasus Bentrokan Pemuda Pancasila vs GRIB Jaya di Blora, 4 Orang jadi Tersangka
Senin, 20 Januari 2025 – 17:31 WIB

Lokasi kejadian bentrokan Ormas PP vs GRIB Jaya di Perempatan Karangjati, Kabupaten Blora. FOTO: Dokumentasi untuk JPNN.com.
jpnn.com, BLORA - Empat orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus bentrokan Organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila dengan Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya di Kabupaten Blora, Jawa Tengah (Jateng).
Bentrokan ormas Pemuda Pancasila versus GRIB Jaya yang terjadi di perempatan Karangjati Blora, dan di daerah Kecamatan Kunduran pada Selasa (14/1) itu menyebabkan 12 orang korban harus mendapatkan perawatan karena luka-luka.
Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto mengatakan empat tersangka tersebut merupakan bagian dari 19 orang yang sebelumnya diamankan.
"Kami sudah dapatkan dua orang tersangka (yang bentrok di Perempatan Karangjati), dan dua orang tersangka juga di TKP Kunduran," kata AKBP Wawan dalam keterangan pers, Senin (20/1).
Meski bentrokan Pemuda Pancasila vs GRIB Jaya berakhir damai, polisi menetapkan 4 tersangka.
BERITA TERKAIT
- Milad GRIB Jaya Bakal Dihadiri Puluhan Ribu Anggota, Undang Presiden Prabowo
- Hercules Larang Anggota GRIB Jaya Minta THR kepada Pengusaha
- Wamendagri Bima Arya Soroti Aksi Premanisme Ormas Brigez di Bandung
- Ormas Minta THR, Wamendagri Bima Arya Imbau Pemda Bersikap Tegas
- Tersangka Kasus Judi Sabung Ayam yang Tewaskan 3 Polisi Melihat Oknum TNI Bawa Senpi
- Polresta Pekanbaru Minta Warga Laporkan Preman Berkedok Ormas Minta THR