Kasus Covid-19 di Jakarta Menurun, Anies: Perjuangan Kita Belum Selesai
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak seluruh elemen masyarakat agar tak kendor menerapkan protokol kesehatan dan mengurangi mobilitas pada masa PPKM Level 4.
Hal itu dikatakan Anies dalam sambutannya pada acara penyerahan 138 buah tabung oksigen oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran di Monumen Nasional, Jakarta Pusat, Selasa (27/7).
Adapun 138 tabung oksigen merupakan barang bukti kasus importasi ilegal yang diungkap Polres Metro Jakarta Pusat.
"Kita merasa bersyukur bahwa setahap demi setahap masalah pandemi di Jakarta terurai, tetapi perjuangan kita belum selesai," kata Anies.
"Kita harus menuntaskan dan menyampaikan pesan bahwa kerja kolektif seluruh rakyat untuk mengurangi mobilitas sudah menunjukkan dampak yang positif terhadap pengendalian wabah," sambung Anies.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga mengapresiasi kinerja polisi yang bisa mengungkap kasus tersebut.
Anies pun menyebut pelaku kasus importasi ilegal tabung oksigen itu sebagai penjahat kemanusiaan.
Baca Juga: Bikin Malu Polri, Brigadir AN Dipecat dengan Tidak Hormat
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak seluruh elemen masyarakat agar tak kendor menerapkan protokol kesehatan dan mengurangi mobilitas pada masa PPKM Level 4, simak selengkapnya.
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung