Kasus Covid-19 Masih Tinggi, Luhut Sebut Masyarakat Boleh Jalan-Jalan

Kasus Covid-19 Masih Tinggi, Luhut Sebut Masyarakat Boleh Jalan-Jalan
Luhut Binsar sebut masyarakat boleh jalan-jalan. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa jika sudah memenuhi syarat.

Menurut dia, warga yang sudah mendapatkan dosis lengkap vaksin Covid-19 bisa beraktivitas di luar rumah.

"Kalau sudah divaksin dua kali, apalagi booster dengan prokes ketat, silakan saja jalan-jalan," kata Luhut dalam konferensi pers, Senin (14/2).

Baca Juga: Pemilik Honda HR-V Putih di Bandara Ngurai Rai Ditunggu di Kantor Polisi

Luhut mengungkapkan sekitar 60 persen dari kasus meninggal akibat Covid-19 terjadi pada orang yang belum divaksin.

"60 persen kalau saya enggak keliru tadi, itu orang yang belum divaksin satu atau dua," ujar koordinator PPKM wilayah Jawa-Bali itu.

Saat ini, lanjut Luhut, pemerintah belum memiliki rencana untuk memperketat pengawasan aktivitas masyarakat.

Data Kementerian Kesehatan pada Senin (14/2) menunjukkan penambahan kasus Covid-19 sebanyak 306.501. (mcr9/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa jika sudah memenuhi syarat.


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News