Kasus Diare Naik 10 persen
Kamis, 06 Desember 2012 – 07:45 WIB

Kasus Diare Naik 10 persen
MATARAM-Memasuki musim penghujan, masyarakat akan semakin rentan terserang penyakit-penyakit tertentu. Terutama bagi mereka yang tidak mampu menjaga kebersihan lingkungannya. Dikatakan, sejauh ini, beberapa warga sudah mulai terserang diare. “Untuk kasus diare jumlahnya meningkat hingga sepuluh persen selama musim penghujan beberapa waktu belakangan ini,” katanya.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dikes) Kota Mataram dr H Usman Hadi di kantornya, Rabu (5/12). “Beberapa penyakit yang rawan menyerang di musim penghujan adalah diare, inspeksi pernafasan (ISPA), demam berdarah (DBD), dan penyakit-penyakit kulit,” kata Usman.
Menurut Usman, pada dasarnya berbagai penyakit tersebut disebabkan kondisi lingkungan yang kurang terawat. Terutama, di musim hujan, kerap terjadi genangan air. “Sumber penyakit itu banyak terdapat di daerah yang lembab apalagi kotor,” terangnya.
Baca Juga:
MATARAM-Memasuki musim penghujan, masyarakat akan semakin rentan terserang penyakit-penyakit tertentu. Terutama bagi mereka yang tidak mampu menjaga
BERITA TERKAIT
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan
- Hari Kartini, Pramono Gratiskan Pengurusan SIM untuk ASN dan Wartawan Perempuan