Kasus Flu Burung di Bengkulu Kembali Marak
Minggu, 21 Oktober 2012 – 02:40 WIB

Kasus Flu Burung di Bengkulu Kembali Marak
BENGKULU - Kasus Flu burung di Kota Bengkulu kembali ditemukan. Sabtu (20/10), hasil investigasi Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertanak) Kota Bengkulu mengenai laporan warga adanya ayam yang mati mendadak, setelah diperiksa positif dikarenakan virus H5N1 penyebab flu burung.
Kepala Dispertanak Kota Ir. Arif Gunadi mengatakan kemarin dari hasil pemeriksaan terhadap ayam yang mati dipastikan ayam tersebut mati dikarenakan flu burung. Dua kasus terbaru yaitu di Jalan Amalia 5 Kelurahan Dusun Besar dan Jalan Timur Indah Ujung Gang Dendam 2 Kelurahan Timur Indah.
Baca Juga:
"Ada 15 ekor ayam yang mati atas nama pemilik Jasiran dan Suhardin sebanyak tiga ekor. Dan untuk Suhardin masih ada ayamnya sebanyak 20 ekor yang masih hidup dan pemiliknya belum mau memusnahkannya. Masih ingin melihat kondisi ayamnya selama dua hari. Tapi sudah kita beri disenfektan untuk membunuh virus tersebut," kata Arif.
Ditambahkan petugas PDSR Zulkifi, untuk mencegah meluasnya virus ini mereka hanya bias membagikan disenfektan. Kendala dari petugas untuk memutuskan mata rantai virus flu burung ini, masih banyak masyarakat yang tidak mau ayamnya dimusnahkan.
BENGKULU - Kasus Flu burung di Kota Bengkulu kembali ditemukan. Sabtu (20/10), hasil investigasi Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertanak)
BERITA TERKAIT
- Air Kiriman dari Bogor Sudah Sampai Depok, Waspada Banjir
- Ada Pendataan Honorer Tidak Bisa Daftar PPPK 2024, tetapi Masih Dibutuhkan
- Jenazah Lilie Wijayati si Mamak Pendaki Tiba di Rumah Duka Bandung, Pelayat Penuhi Ruangan
- Pembantai Harimau Sumatra di Rohul Ditangkap, Lihat Tuh Tampangnya
- Pendakian ke Puncak Carstensz Disetop Sementara
- Patroli di Sekitar Masjid, Polsek Tanjung Batu Amankan 12 Pecandu Lem Aibon