Kasus Flu Burung Terus Menurun

Kasus Flu Burung Terus Menurun
Kasus Flu Burung Terus Menurun

JAKARTA –
Berbagai upaya terus dilakukan pemerintah untuk mengendalikan penyebaran kasus flu burung. Di antaranya dengan pemeriksaan laboratorium untuk penyelidikan kasus positif flu burung, pengamatan kontak kasus positif, dan penyuluhan kesehatan.

Menteri Kesehatan Siti Fadhilah Supari menyatakan, pasien yang teridentifikasi flu burung di RS sudah diberlakukan secara khusus sejak yang bersangkutan masih berstatus diduga (suspect). ’’Pasien itu dirawat di ruang isolasi, diberikan obat anti virus oseltamivir, dilakukan tata laksana oleh tim yang dipimpin dokter spesialis, dan semua biaya perawatan ditanggung Depkes,’’ ujarnya, Senin (8/9).

Kasus positif flu burung yang meninggal pun, lanjut dia, biaya jenazah ditanggung Depkes.  Jumlah kasus Flu Burung selama Juli – Desember tahun 2005, 2006, dan 2007 cenderung mengalami penurunan. Data kasus semester II tahun 2007 menurun 6,2 persen dibanding semester II tahun 2006. Jumlah kasus tahun 2006 juga menurun 20 persen dibanding tahun 2005.

Demikian pula dengan jumlah kasus suspek Flu Burung semester II tahun 2007 mengalami penurunan sebesar 30,6 persen dari tahun 2006. “Sampai saat ini, penularan Flu Burung (FB) masih berasal dari unggas ke manusia. Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium Badan Litbangkes dan Lembaga Eijkman terhadap kontak kasus FB di 5 provinsi yang terinfeksi, menunjukkan belum terjadi penularan antar manusia,” lanjutnya.

JAKARTA – Berbagai upaya terus dilakukan pemerintah untuk mengendalikan penyebaran kasus flu burung. Di antaranya dengan pemeriksaan laboratorium

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News