Kasus Gayus akan Dikeroyok
Jumat, 26 November 2010 – 18:40 WIB
JAKARTA - Sejumlah institusi akan bekerja sama mengungkap kasus mafia pajak Gayus Tambunan. Polri, KPK, Kejaksaan Agung, PPATK dan Satgas Pemberantasan Mafia Hukum akan bahu-membahu menuntaskannya. Format kerja sama itu kemungkinan akan diketahui jelas usai pertemuan koordinasi lintas sektor, Selasa depan, di Bareskrim Mabes Polri.
"Mudah-mudahan setelah pertemuan Selasa akan lebih terang petanya. Pada bagian mana yang bisa dibantu, oleh siapa. Prinsipnya kalau bergotong-royong memberantas korupsi tentu baik-baik saja," kata Sekretaris Satgas, Denny Indrayana, saat jumpa pers di Gedung KPK, Jumat (26/11).
Baca Juga:
Menurut Denny, Selasa depan akan ada gelar perkara kasus Gayus oleh Bareskrim. Forum itu sekaligus akan dijadikan ajang koordinasi. Pihak-pihak yang diundang adalah Satgas, KPK, PPATK dan Kejagung.
Jumat hari ini, Satgas mendatangi KPK dengan maksud untuk berdiskusi tentang kasus tersebut agar ketika gelar perkara nanti dapat lebih mendalami.
JAKARTA - Sejumlah institusi akan bekerja sama mengungkap kasus mafia pajak Gayus Tambunan. Polri, KPK, Kejaksaan Agung, PPATK dan Satgas Pemberantasan
BERITA TERKAIT
- Sejumlah Wilayan Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru
- 3 Siswa SMKN 4 Semarang yang Ditembak Polisi Itu Anak Saleh, Remaja Masjid, dan Paskibraka
- 6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok
- Dukung Deklarasi Bersama Istiqlal, UID Serukan Tri Hita Karana Universal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Sudah dapat Pembekalan Kepegawaian, Jangan Lupa Cetak Kartu Seleksi PPPK