Kasus Gayus, Basrief Janji Tindak Jaksa Nakal
Sabtu, 27 November 2010 – 04:55 WIB
JAKARTA - Banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan jaksa agung terpilih Basrief Arief. Seusai dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara, Basrief mengatakan akan memprioritaskan penyelesaian kasus Gayus Tambunan, yang juga melibatkan jaksa Cirus Sinaga.
Basrief berjanji segera mempelajari berkas kasus yang telah mendudukkan beberapa orang di kursi pesakitan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan itu. "Yang ramai-ramai gonjang-ganjing masalah kasus Gayus yang juga melibatkan jaksa di situ. Ini jadi prioritas," kata Basrief usai dilantik Presiden SBY, kemarin (26/11).
Oknum jaksa yang terlibat kasus Gayus, lanjut dia, bakal dikenai sanksi tegas. "Kita akan ambil tindakan sesuai dgn ketentuan yang berlaku," kata mantan Ketua Tim Pemburu Koruptor itu.
Basrief optimistis penyelesaian semua kasus yang terkait dengan Gayus, bisa tuntas tahun depan. "Ya Insya Allah nanti saya coba," kata Basrief. "Saya akan lihat dulu penyidikannya sejauh mana, nanti bisa kita simpulkan berapa waktu yang kita perlukan, mungkin dalam pengumpulan bukti-bukti yang dicukupi," imbuh mantan Wakil Jaksa Agung itu.
JAKARTA - Banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan jaksa agung terpilih Basrief Arief. Seusai dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Ariawan: KWP Siap Berkolaborasi dengan DPD RI Demi Bangsa dan Negara
- Judi Online Rusak Generasi Muda, Menpora Dito Nyatakan Perang