Kasus Jaksa Pemeras di Bandung Diserahkan ke Kejagung
jpnn.com - BANDUNG - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat telah menyerahkan hasil pemeriksaan terhadap jaksa senior yang diduga melakukan pemerasan AP, kepada Kejaksaan Agung (Kejagung).
AP terancam dicopot dari jabatannya karena melanggar Peraturan Pemerintah (PP) 53/2010 tentang disiplin Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Kepala Kejati Jawa Barat, Setia Untung Arimuladi mengatakan, pihaknya mengusulkan kepada Kejagung agar Jaksa AP diberikan sanksi sesuai PP 53/ 2010 karena terbukti melanggar disiplin PNS.
"Usulannya baru sanksi pelanggaran disiplin PNS saja," ucap Untung saat dihubungi Radar Bandung melalui telepon, Jumat (2/12).
Kata Untung, AP diperiksa dan dimintai keterangan secara maraton hingga pukul 24.00 WIB, Kamis (1/12).
Hingga saat ini pihak Kejati Jawa Barat belum bisa memberikan keterangan secara detail apakah ada bukti tansaksi pemerasan atau bukti lainnya yang bisa dikonfirmasi. (arh/dil/jpnn)
BANDUNG - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat telah menyerahkan hasil pemeriksaan terhadap jaksa senior yang diduga melakukan pemerasan AP, kepada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sidang Perdana Praperadilan Tom Lembong Digelar Hari Ini di PN Jaksel
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 18 November, Hujan Ringan hingga Sedang di Mayoritas Wilayah Indonesia
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia
- TNI AL Gelar Bakti Sosial untuk Korban Terdampak Erupsi Gunung Lebotobi Laki-laki di Flores Timur
- Musim Hujan, Tetapi Kualitas Udara Jakarta Masih 20 Besar Terburuk di Dunia
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam