Kasus Lain Denny Tunggu Payment Gateway Tuntas
jpnn.com - JAKARTA - Bareskrim Mabes Polri masih fokus menggarap dugaan korupsi payment gateway 2014 yang menjerat mantan Wamenkum HAM Denny Indrayana sebagai tersangka. Nah, setelah kasus itu rampung, Korps Bhayangkara akan menggarap lima kasus Denny yang lain.
"Sekarang kami tangani satu kasus dulu," kata Karopenmas Polri Brigjen Agus Rianto di Mabes Polri, Rabu (6/5).
Kata Agus, sampai saat ini kasus payment gateway itu masih ditelusuri. "Yang jelas masih proses. Kami masih terus mengembangkan,” tegasnya.
Menyoal kapan Denny akan ditahan, Agus mengaku belum mendapat kabar. Dia berjanji jika sudah mendapat pemberitahuan dari penyidik maka akan menyampaikan ke publik. "Nanti kalau ada kabar, dikabari," kata dia. (boy/jpnn)
JAKARTA - Bareskrim Mabes Polri masih fokus menggarap dugaan korupsi payment gateway 2014 yang menjerat mantan Wamenkum HAM Denny Indrayana sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru
- 3 Siswa SMKN 4 Semarang yang Ditembak Polisi Itu Anak Saleh, Remaja Masjid, dan Paskibraka
- 6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok
- Dukung Deklarasi Bersama Istiqlal, UID Serukan Tri Hita Karana Universal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Sudah dapat Pembekalan Kepegawaian, Jangan Lupa Cetak Kartu Seleksi PPPK