Kasus Malapraktik yang Bikin Mata Siswi SMP Buta, Oknum Bidan Ditetapkan Tersangka
jpnn.com, PALEMBANG - Polda Sumsel resmi menetapkan AG, bidan yang diduga menyebabkan mata siswi SMP di Palembang mengalami kebutaan.
"Penetapan tersangka ini setelah melakukan gelar perkara pada 11 September 2024 lalu," ungkap Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Sunarto, Minggu (22/9/2024) saat dikonfirmasi JPNN.com.
AG ditetapkan sebagai tersangka dengan dugaan tindak pidana kesehatan sebagaimana dimaksud dalam pasal 440 ayat (1) undang-undang RI Nomor 17 tahun 2023 tentang kesehatan.
Sunarto mengatakan meski AG sudah ditetapkan sebagai tersangka, tetapi yang bersangkutan tidak ditahan, karena ancaman dibawah 5 tahun penjara.
"Untuk berkasnya segera kami rampungkan," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Berlian Putri, 13, remaja putri di Palembang mengalami kebutaan seusai mengonsumsi enam jenis obat dari oknum bidan tersebut.
Bahkan, bola mata siswi SMP tersebut nyaris lepas. (mcr35/jpnn)
Polda Sumsel resmi menetapkan AG, bidan yang diduga menyebabkan mata siswi SMP di Palembang mengalami kebutaan.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Cuci Hati
- Penganiaya Dokter Koas di Palembang Terancam 5 Tahun Penjara
- Pelaku Penganiayaan Dokter Koas di Palembang Jadi Tersangka
- Detik-Detik Penganiayaan Dokter Koas Unsri, Pelaku Menyerahkan Diri
- Pelaku Penganiayaan Dokter Koas di Palembang Serahkan Diri ke Polda Sumsel
- Diduga Dipicu Masalah Jadwal Jaga di Rumah Sakit, Dokter Koas di Palembang Dianiaya
- Diduga Korupsi Dana Desa Rp 769 Juta, Kepala Desa Muara Baru Ditangkap