Kasus Mobil Murah, Pak Dirut Sudah Ditahan

jpnn.com, BANDUNG - Direktur Utama (Dirut) Akumobil berinisial BR menjadi tersangka kasus dugaan penipuan penjualan mobil murah kepada ratusan konsumen.
Kasatreskrim Polrestabes Bandung, AKBP M Rifai menyebut BR yang sebelumnya menjalani pemeriksaan, telah ditahan sejak ditetapkan sebagai tersangka.
"Sudah ditahan dirutnya," kata Rifai di Bandung, Sabtu (2/11).
Sebelumnya pada Jumat (1/11), Polrestabes Bandung telah mengamankan sebanyak tujuh orang yang terdiri dari staf dan juga Direktur Akumobil (perusahaan penjualan mobil) terkait adanya laporan dugaan penipuan itu.
Dijelaskan Rifai, para staf Akumobil lainnya yang telah menjalani pemeriksaan masih ditetapkan sebagai saksi. Sedangkan hanya BR yang ditetapkan sebagai tersangka. "Masih saksi (staf yang lainnya)," kata Rifai.
Namun untuk pasal yang disangkakan, Rifai belum menjelaskan secara rinci. Menurutnya hingga kini pihaknya masih melakukan penyidikan.
Perusahaan Akumobil diduga melakukan penipuan dengan menyediakan kendaraan roda dua maupun roda empat yang memiliki harga jauh lebih murah dari pasaran.
Namun setelah melakukan pembayaran, para konsumen mengeluh karena kendaraan yang dipesan tidak kunjung datang.
Satreskrim Polrestabes Bandung menetapkan Dirut Akumobil inisial BR sudah ditahan dalam kasus penipuan penjualan mobil murah.
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Oknum Anggota DPRD Banten Ditangkap Terkait Penipuan Cek Kosong, Begini Kronologinya
- Komplotan Diduga Komunitas LGBT Beraksi di Pekanbaru, Jerat Korban Lewat Aplikasi Kencan
- Waspadai Penipuan Modus Online Shop Fiktif & Petugas Bea Cukai Gadungan, Ingat 3 Hal Ini
- Selebgram Asal Bekasi Ini Diduga Terlibat Investasi Bodong