Kasus Penembakan Sukarelawan Prabowo-Gibran di Sampang, Polda Jatim Buru Tersangka Lain
Kamis, 04 Januari 2024 – 17:23 WIB
"Saksi-saksi itu di antaranya saksi di TKP (tempat kejadian perkara), saksi korban, saksi penangkap, dan saksi pemilik CCTV yang ada lima dan kini sedang dalam pendalaman Labfor Polda Jatim," ujarnya.
Sebelumnya, peristiwa penembakan terjadi saat Muarah sedang berbincang sembari minum kopi bersama temannya di depan sebuah toko di Kecamatan Banyuates, Sampang, pukul 09.30 WIB, Jumat 22 Desember 2023 lalu.
Kemudian, datang dua orang dengan sepeda motor menghampiri korban.
Pelaku kemudian melepaskan tembakan ke arah korban.
Setelah menembak, kedua pelaku tersebut kabur.
Korban dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Kemudian, dirujuk ke RSUD Dr Soetomo, Surabaya. (antara/jpnn)
Polda Jatim masih memburu tersangka lain dalam kasus penembakan sukarelawan Prabowo-Gibran di Sampang.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
BERITA TERKAIT
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Perwira Polri di Sumbar Tembak Kepala Rekan Sesama Polisi
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi