Kasus PON, Politisi Golkar Kahar Muzakir Digarap KPK
jpnn.com - JAKARTA -- Anggota Komisi X DPR Fraksi Partai Golkar Kahar Muzakir mendadak keluar dari Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (5/9) sore.
Ia digarap sebagai saksi kasus dugaan suap pembahasan Anggaran Pekan Olahraga Nasional Riau untuk tersangka Gubernur Riau Rusli Zainal.
Padahal, dalam jadwal pemeriksaan KPK hari ini tak tercantum nama Kahar. Usai diperiksa Kahar sempat memberikan sedikit keterangan kepada wartawan. Ia mengaku memang diperiksa dalam kasus PON Riau.
"(Terkait) pembahasan anggaran dari anggaran yang kemarin-kemarin juga, anggaran PON (Riau)," katanya.
Ia juga mengaku tak tahu soal penambahan Anggaran PON. "Saya tidak tahu," tegasnya.
Dalam kasus ini sejumlah Anggota DPR sudah digarap KPK. Namun hingga kini belum ada tersangka baru. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Anggota Komisi X DPR Fraksi Partai Golkar Kahar Muzakir mendadak keluar dari Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (5/9) sore. Ia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ketum TP PKK: Inovasi & Adaptasi Teknologi Informasi Penting dalam Pelaksanaan Program PKK
- Prakiraan Cuaca BMKG, Kota Besar Indonesia Diguyur Hujan Hari Ini
- Anggota DPR RI Mufti Anam Kecam Aksi Transgender Isa Zega Umrah Pakai Jilbab
- Kabar Terbaru Rencana Perubahan Aturan Penempatan Guru PPPK, Siap-siap ya
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Non-Database BKN Harus Cermat, Ada Usulan Baru soal PPPK 2024, Bisa Bikin Senang