Kasus Positif Covid-19 di Kalbar Bertambah 48, Mempawah dan Landak Masih Tinggi
Kota Pontianak dua orang, Kabupaten Kayong Utara empat, Kabupaten Ketapang 10, Kabupaten Landak empat, Kabupaten Mempawah delapan.
Selanjutnya, Kabupaten Sambas enam orang, Kota Singkawang tiga, Kabupaten Bengkayang lima, dan Sintang Kabupaten delapan.
"Sampai hari ini, total kasus konfirmasi di Kalbar sudah mencapai 6.091 orang, dengan jumlah kasus sembuh sebanyak 5.505 orang atau 90,37 persen dan kasus meninggal sebanyak 34 orang atau 0,55 persen," tuturnya.
Harisson menambahkan di Kalbar masih ada dua daerah yang mengalami peningkatan kasus signifikan, yaitu Kabupaten Mempawah dan Kabupaten Landak.
"Untuk itu, kami mengharapkan keseriusan Satgas Covid-19 yang ada Mempawah dan Landak untuk menekan tingginya kasus di sana,” ujar Harisson.
Dia juga berharap masyarakat bisa terus menerapkan protokol kesehatan secara ketat untuk mencegah penambahan kasus Covid-19. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar Harisson mengatakan di provinsi itu masih ada dua daerah yang mengalami peningkatan kasus Covid-19 yang signifikan, yaitu Kabupaten Mempawah dan Kabupaten Landak.
Redaktur & Reporter : Boy
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Tak Setuju Pria Pemelihara Landak Jawa di Bali Dipenjara, Sahroni: Cukup Diberi Peringatan
- Menkes Sebut Virus Mpox atau Cacar Monyet Tidak Mengkhawatirkan seperti Covid-19