Kasus Positif Covid-19 di Lampung Masih Tinggi, Kematian 24 Orang
jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung melaporkan pertambahan kasus positif Covid-19 yang masih cukup tinggi pada Jumat (27/8).
"Penambahan kasus positif Covid-19 hari ini 226 orang," kata Kepala Dinkes Provinsi Lampung Reihana di Bandar Lampung.
Dia menjelaskan pertambahan kasus itu telah menambah total kasus dari 45.677 orang menjadi 45.903 orang.
Penambahan kasus harian itu berasal dari 11 kabupaten dan kota di Lampung, yakni, di Kota Bandar Lampung 50 orang positif Covid-19, Kota Metro 16 orang, Kabupaten Pringsewu 48 orang, Pesawaran 16 orang, dan Lampung Selatan 16 orang.
Selanjutnya, di Kabupaten Way kanan ada 10 kasus, Lampung Tengah 15 kasus, Lampung Timur 25 kasus, Lampung Barat 22 kasus, Mesuji 3 kasus, serta di Tanggamus ada 5 kasus positif.
Sementara kasus kematian juga bertambah 24 orang, sehingga total ada 3.471 warga meninggal akibat Covid-19.
"Ada pula penambahan pada kasus suspek di mana ada 43 kasus baru dan ada 214 kasus suspek yang masih dalam pemantauan," ucap Reihana. (antara/jpnn)
Dinkes Lampung melaporkan kasus positif Covid-19 harian dan angka kematian akibat virus Corona, Jumat (27/8).
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Mirza-Jihan Ungkap Tiga Prioritas Bila Menang Pilkada Lampung
- Pria Lansia Tewas di Dalam Rumah, Tangan Terikat, Mulut Tersumpal Kain, Mobil Hilang
- Innovesia dan Komunitas Gemilang Lampung Sepakat Dorong Inovasi Pemuda
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- 10 Hari Sebelum Wafat, Marissa Haque Bahas Soal Kematian