Kasus Puisi Sukmawati: Cak Imin Minta Semua Laporan Dicabut
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengajak semua pihak yang melaporkan Sukmawati ke kepolisian mau mencabut laporan. Dengan demikian kontroversi puisi Sukma berjudul "Ibu Indonesia" dapat diselesaikan secara kekeluargaan.
"Pihak yang membuat laporan (ke polisi) juga patut dihormati. Semoga ada titk tengah yang dapat mempertemukan keduanya, menyelesaikan persoalan secara kekeluargaan," ujar Muhaimin saat berada di Stadion Utama Bung Karno (SUBK) Jakarta, Kamis (5/4).
Imbauan ketua Umum DPP PKB itu muncul karena Sukmawati telah menyampaikan permohonan maaf secara terbuka.
Dalam kesempatan kali ini Cak Imin juga mengajak seluruh rakyat Indonesia rajin berolahraga.
"Jangan ngomong politik melulu. Mari ngomongin olahraga, anak-anak muda yang belum (terbiasa) berolahraga jangan terlambat," katanya.
Cak Imin menilai olahraga akan membuat tubuh sehat dan bugar. Selain itu juga dapat meningkatkan prestasi.
"Saya berpesan agar masyarakat meluangkan waktunya berolahraga. Galakkan olahraga sedini mungkin untuk meningkatkan kesehatan dan prestasi," pungkas Cak Imin.(gir/jpnn)
Wakil Ketua MPR Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengajak semua pihak yang melaporkan Sukmawati ke kepolisian mau mencabut laporan
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Ingin Sejahterakan Rakyat, Kemenko PN dan Kementerian Transmigrasi Siap Berkolaborasi
- Gus Imin Dukung Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren
- Ketemu UAS, Cak Imin Optimistis Abdul Wahid jadi Gubernur Riau
- Dua Anggota DPR RI Menggugat Cak Imin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Ada Apa?
- Menteri P2MI Dorong Peningkatan Skill PMI untuk Tekan Eksploitasi
- Lihat Ekspresi Cak Imin Bertemu Gus Ipul saat Kemensos-Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Bersinergi