Kasus Rachel Vennya, Polisi Bakal Minta Keterangan Saksi Ahli

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya terus menyidik kasus kaburnya Selebritas Instagram (Selebgram) Rachel Vennya dari isolasi di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Pademangan, Jakarta.
Polisi bakal segera meminta keterangan dari sejumlah saksi ahli dalam penyidikan kasus Rachel Vennya tersebut.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan saat ini penyidik masih akan melengkapi alat bukti dalam kasus tersebut, serta mengumpulkan keterangan saksi termasuk ahli. "Masih ada saksi-saksi lain, saksi ahli mungkin ya," kata di Jakarta, Selasa (2/11).
Dia menuturkan setelah keterangan saksi dan alat bukti dinyatakan lengkap, penyidik akan melakukan gelar perkara untuk menetapkan tersangka dalam kasus itu. "Nanti kita tunggu, apakah bisa menentukan dia sebagai tersangka, kita tunggu hasilnya," ujar Kombes Yusri Yunus.
Sebelumnya, penyidik Polda Metro Jaya telah menaikkan status kasus Rachel Vennya ke tahap penyidikan.
Berdasar hasil gelar perkara, kata Yusri, penyidik menyimpulkan bahwa unsur pidana dalam kasus Rachel telah terpenuhi.
Selebgram Rachel Vennya kabur dari proses isolasi di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Pademangan usai berlibur dari luar negeri. (antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Polisi bakal segera meminta keterangan dari sejumlah saksi ahli dalam penyidikan kasus Rachel Vennya.
Redaktur & Reporter : Boy
- Kasus Oknum TNI Tembak 3 Polisi Bukan Masalah Antarinstitusi, Seorang Brimob Tersangka
- 28 Motor Pelaku Balap Liar di Pekanbaru Diarak ke Kantor Polisi
- Operasional Truk Besar Dibatasi Selama Lebaran 2025 Demi Keamanan Pemudik
- Dugaan KDRT Wanita di Bandung, Polisi Ungkap Fakta Ini
- Bawa 1,52 Kilogram Ganja, CER dan LP Ditangkap Polisi
- Ketum Pasbata Menilai Teror Kepala Babi sebagai Upaya Adu Domba