Kasus Video Porno SMP, Kepsek Turut Diperiksa

jpnn.com - JAKARTA - Polisi terus menggeber pemeriksaan saksi dalam kasus video porno pelajar dari sebuah Sekolah Menengah Pertama di Jakarta. Video itu diduga diperankan oknum pelajar FP dan AE di ruang kelas sekolah.
Saksi yang diperiksa antara lain Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah dari SMP itu. "Sudah 14 orang kita periksa. Termasuk yang menonton, yang merekam, Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah dan Guru BP-nya," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya Komisaris Besar Rikwanto, Selasa (22/10).
Namun demikian, Rikwanto mengaku hingga kini dua pemeran di video porno itu belum diperiksa. Sebab, keberadaan keduanya tidak diketahui saat ini.
Di kediamannya masing-masing juga tidak ada. "Setelah ada laporan, kedua pelaku tidak ada di rumah lagi. Sampai sekarang belum kembali," ungkap Rikwanto.
Kendati demikian, Rikwanto mengakui bahwa polisi tetap mengumpulkan saksi-saksi untuk mengungkap kasus video mesum ini. (boy/jpnn)
JAKARTA - Polisi terus menggeber pemeriksaan saksi dalam kasus video porno pelajar dari sebuah Sekolah Menengah Pertama di Jakarta. Video itu diduga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Penggerebekan Lokasi Judi Sabung Ayam di Gowa Bocor
- Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Jadi Tersangka Penganiayaan
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap