Kata Ajudan, Pak Bambang Ditangkap Orang yang Mengaku Bareskrim
Jumat, 23 Januari 2015 – 10:28 WIB

Bambang Widjojanto. Foto: dok/JPNN.com
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto (BW) dikabarkan dibawa oleh pihak yang mengaku Bareskrim Mabes Polri, Jumat (23/1).
Kabar penangkapan itu dibenarkan oleh Deputi Pencegahan KPK, Johan Budi SP. "Iya tadi dibawa oleh Bareskrim Mabes Polri. Mungkin sekarang posisinya di Bareskrim," kata Johan saat dihubungi wartawan, Jumat (23/1).
Johan menjelaskan, dari informasi yang diberikan ajudan BW, Wakil Ketua KPK itu mengaku diamankan oleh orang yang mengaku bagian dari Bareskrim sekitar pukul 09.00 saat mengantar anaknya sekolah.
Baca Juga:
"Belum ada keterangan ditangkap karena kasus apa. Posisi Pak Bambang juga tidak diketahui," ujar Johan. (gil/adk/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto (BW) dikabarkan dibawa oleh pihak yang mengaku Bareskrim Mabes Polri,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pramono Minta Para Pelamar PPSU hingga Damkar Seharusnya Daftar ke Kelurahan
- Pakar Transportasi: Revisi UU Lalu Lintas Solusi Atasi Persoalan ODOL
- Pakar Tegaskan Penunjukan Juru Bicara Presiden Tidak Boleh Melalui Lisan
- Kuasa Hukum: Perkara Jam Mewah Richard Mille Memasuki Tahap Mediasi
- Bea Cukai Sita 12 Ribu Batang Rokok Ilegal Lewat Operasi Bersama di Cilacap
- Rayen Pono Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim Polri