Kata Ayu Pratiwi, Ini Bukan Horor Seksi
AYU Pratiwi sepertinya tidak bisa lepas dari dunia acting. Setelah sempat vakum, Ayu kembali nyemplung ke dunia entertain. Dia terlibat dalam sebuah film bergenre horor berjudul Pohon Keramat.
-------------
Achmad Sukarno Hamid, JAKARTA
-------------
Sebelum itu, film terakhir perempuan yang memiliki nama lengkap Isti Ayu Pratiwi tersebut berjudul Mati Muda Dipelukan Janda.
Film bergenre komedi remaja tersebut mengantarkan mantan Putri Indonesia Pariwisata itu beradu akting dengan Ihsan Tarore, Shinta Bachir, dan Julia Robex.
Seakan rindu akan dunia akting, Ayu pun memutuskan untuk terjun kembali ke dunia akting. Kali ini film bergenre horor.
"Pertimbanganya sich cuman satu, karena ini sesuatu yang baru buat aku,” ujar Ayu Pratiwi di Planet Hollywood, Jakarta Selatan, kemarin.
Saat pertama kali terjun ke dunia acting, ia memang tidak pernah terlibat dalam film bergenre horor. Hampir sebagai film yang dimainkan adalah bergenre remaja, komedi, dan religi.
Seakan ingin menambah kemampuannya dan mengobati kerinduan ia pun menerima tawaran tersebut. ”Ini horor pertama buat aku, dan kemarin kan memang nggak sempat main film juga. Jadi sekalian pingin ngumpul sama teman-teman,” ceritanya.
Di film tersebut, Ayu berperan sebaga Novia yang beradu akting dengan dengan Afdal Yusman yang berperan sebagai suaminya. ”Di sini saya sebagai seorang ibu yang memiliki seorang anak,” jelasnya.
Ayu mengemukakan film ini menceritakan, sebuah keluarga kecil menempati rumah baru mereka di tepian kota yang sejuk. Mereka merasa sangat tenang sampai pada satu ketika sang ibu dikagetkan oleh sosok orang gila yang mengikutinya sampai ke kantornya dan berteriak menyuruh keluarganya keluar dari rumah itu.
AYU Pratiwi sepertinya tidak bisa lepas dari dunia acting. Setelah sempat vakum, Ayu kembali nyemplung ke dunia entertain. Dia terlibat dalam sebuah
- Raffi Ahmad Kenang Momen Kedekatannya dengan Ayah Baim Wong
- Audrey Davis Hadiri Sidang Dugaan Video Syur
- Tahun Baru, Chika Jessica Ungkap Sebuah Impian
- Horor dan Budaya Bersinergi di Gala Premiere Film Eva: Pendakian Terakhir
- PSSI Pecat Shin Tae-yong, Ari Lasso Beri Sindiran Pedas, Begini Katanya
- Die With a Smile di Posisi Puncak Billboard, Rekor Baru Lady Gaga dan Bruno Mars