Kata Cak Imin Tentang Perempuan dan Olahraga

Kata Cak Imin Tentang Perempuan dan Olahraga
Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin membuka turnamen futsal putri Perempuan Bangsa di Cilandak Town Square, Jakarta, Sabtu (26/3). Foto: Tim DPP PKB

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB) Abdul Muhaimin Iskandar membuka turnamen futsal putri Perempuan Bangsa di Cilandak Town Square, Jakarta, Sabtu (26/3).

Menurut Cak Imin ajang olahraga secara universal sebaiknya menjadi kegiatan rutin bagi generasi muda Indonesia.

Generasi masa depan yang kuat jasmaninya akan memiliki mental yang tangguh.

"Tidak terkecuali bagi generasi muda perempuan. Kesadaran berolahraga bagi setiap generasi muda di Indonesia menjadi penting. Masa depan bangsa harus diisi oleh generasi yang kuat, tangguh dan sehat jasmani dengan mentalitas yang prima," katanya.

Karena itu, kata Cak Imin, pihaknya sangat mendukung program-program keolahragaan Perempuan Bangsa.

"Indonesia harus memiliki perempuan-perempuan yang cerdas, tangguh, sehat jasmani dan rohaninya. Perempuan harus memiliki semangat dan kesadaran berolahraga, termasuk bermain futsal," kata Cak Imin.

Menurut Cak Imin generasi yang tangguh dan sehat, akan menciptakan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kuat dan gemilang.

Dalam pembukaan turnamen futsal Perempuan Bangsa itu, Cak Imin yang juga Wakil Ketua DPR RI itu berpesan agar bibit-bibit atlet terus dikembangkan.

Cak Imin membuka turnamen futsal Perempuan Bangsa, yang diikuti 16 peserta se-Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News