Kata Erick Thohir soal Politikus Sontoloyo
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - Ma'ruf Amin (TKN Jokowi - Ma'ruf) Erick Thohir menilai pernyataan presiden tentang politisi sontoloyo merupakan bentuk koreksi agar rakyat tak dijejali kebohongan. Menurut Erick, dirinya dan Presiden Jokowi kerap berdiskusi tentang bagaimana berpolitik secara baik.
"Saya rasa beliau punya persepsi yang sangat bagus karena memang apa yang selalu kami diskusikan bersama. Contoh pada hari ini kami ketemu Bawaslu untuk silaturahmi menyamakan presepsi," Erick di Jakarta Pusat, Kamis (25/10).
Jokowi, lanjut Erick, tidak ingin politikus membuat pernyataan yang membingungkan masyarakat. Bahkan, kata Erick menegaskan, Jokowi mengingatkan tim kampanyenya untuk menghindari pernyataan atau data yang menyesatkan masyarakat.
"Posisi dia (Jokowi) jelas bahwa memang rakyat jangan selalu dibohongi. Dan beliau memastikan kepada jubir kami untuk menyesuaikan dengan garis yang dia inginkan," kata Erick.
Bos Mahaka Group itu menambahkan, Presiden Jokowi sering jadi sasaran berita bohong dan fitnah. Antara lain dituding sebagai anggota PKI, anti-Islam, hingga antek asing.
Erick menambahkan, Jokowi sebagai manusia tentu ingin membela diri dari tudingan yang tak benar. "Tentu beliau sebagai manusia ingin punya kesempatan menyampaikan diri," pungkas dia.(tan/jpnn)
Erick Thohir menilai pernyataan Presiden Jokowi tentang politisi sontoloyo merupakan peringatan agar rakyat tak dibohongi dengan data menyesatkan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Konon Shin Tae Yong Bakal Dipecat, Penggantinya dari Eropa
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Terkorup Versi OCCRP, Guntur Romli Colek KPK-Kejagung
- Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup 2024, Erick Thohir Bakal Evaluasi Total
- Erick Thohir Bertemu AFC: Indonesia vs Bahrain Tetap Digelar di GBK
- Erick Thohir Masuk Daftar Menteri Terbaik Menurut Survei LPI
- Erick Melaporkan Sederet Prestasi Timnas Indonesia kepada FIFA, STY Bikin Bangga