Kata Hansi Flick Jelang Hadapi Spanyol di Babak Fase Grup Piala Dunia 2022

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Jerman memastikan tetap mewaspadai Spanyol kendati tidak membawa komposisi pemain terbaik ke Piala Dunia 2022.
Juara Piala Dunia 2014 itu menilai tim berjuluk La Furia Roja tetap diperhitungkan kendati nama-nama beken seperti Sergio Ramos, David De Gea hingga Gerard Moreno tidak dibawa.
Pelatih Jerman Hansi Flick mewanti-wanti anak asuhannya untuk tidak jemawa dan tetap fokus menghadapi Spanyol nantinya.
"Spanyol tim yang sangat luar biasa dengan banyak pemain individu yang hebat. Saya apresiasi dengan Luis Enrique saya menilai dia bisa membentuk tim dengan baik," ungkap Hansi dalam laman Marca.
Jerman dan Spanyol masuk ke dalam satu grup yang sama yakni Grup E bersama Jepang dan Kosta Rika di Piala Dunia 2022.
Keduanya dijadwalkan akan bertanding di Stadium Al Bayt Al Khor, Senin (28/11) dini hari WIB.
Tim berjuluk Der Panzer itu punya memori buruk saat jumpa Spanyol pada dua turnamen akbar yakni EURO 2008 dan Piala Dunia 2010.
Saat EURO 2008, Jerman takluk di tangan Spanyol pada laga pemungkas dengan skor 0-1 melalui gol tunggal Fernando Torres pada menit ke-33'.
Timnas Jerman memastikan tetap mewaspadai Spanyol kendati tidak membawa komposisi pemain terbaik ke Piala Dunia 2022.
- Barcelona Melaju ke Semifinal Liga Champions, Begini Komentar Hansi Flick
- Liga Champions: Penantian Barcelona Selama 6 Tahun Berakhir
- Aston Villa vs PSG, Luis Enrique Minta Timnya Tetap Waspada
- Prediksi Susunan Pemain Borussia Dortmund Vs Barcelona
- Barcelona Menang Telak Atas Dortmund, Begini Reaksi Hansi Flick
- PSG Juara Liga Prancis, Enrique: Kami Benar-Benar Pantas Mendapat Trofi Ini