Kata Ivan, Luka di Telinga Itu Karena Bisul

jpnn.com - JAKARTA-Anak mantan Wakil Presiden ke-9 RI, Fanny Safriansyah atau biasa dipanggil Ivan Haz tak merasa menganiaya PRT-nya. Dia justru menuding bahwa cerita pemukulan yang diungkapkan PRT-nya itu dibuat-buat.
Dengan entengnya, anggota DPR asal PPP itu menceritakan kronologis pembantunya sampai terluka. Menurut dia, sang PRT berusaha kabur dengan memanjat pagar. Setelah itu, karena pagar terlalu tinggi, Ivan terjatuh. Mengapa dia kabur? ternyata menurut Ivan PRT-nya itu telah membuat anaknya kecelakaan karena keteledorannya, sehingga istrinya memarahinya.
"Dia teledor dan membuat anak saya kecelakaan. Istri saya marah, malah dia kabur lewat pagar atas yang tinggi. Dia jatuh, luka, bilangnya dianiaya. Kalau luka di kuping, bisulnya pecah,” katanya, Sabtu (3/10).
Ivan sangat menyayangkan sikap PRT-nya yang melapor ke Polda Metro Jaya dan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD). Menurut dia, masalah itu sejatinya bisa diselesaikan secara kekeluargaan, tidak sampai masuk ke ranah hukum. (dkk/jpnn)
JAKARTA-Anak mantan Wakil Presiden ke-9 RI, Fanny Safriansyah atau biasa dipanggil Ivan Haz tak merasa menganiaya PRT-nya. Dia justru menuding bahwa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TASPEN Raih Penghargaan Employees Choice di Ajang 6th Indonesia Best 50 CEO Award
- 5 Berita Terpopuler: BKN Menjawab, Surat Keputusan Pengangkatan PPPK Diserahkan
- SPMT PPPK 2024 Lebih Cepat Dibanding CPNS
- Belum Ada Kabar Jadwal Tes PPPK Tahap 2, Ini Pernyataan BKN, Singkat
- Kuasa Hukum: Ijazah Jokowi Sudah Clear & Sah Secara Hukum
- KPK: Wacana Pemiskinan Keluarga Koruptor Harus Ada Diskusi Mendalam