Kata LPPOM, Pegawai Solaria Akui Bumbunya Berbahan Babi
jpnn.com - LEMBAGA pengkajian pangan, obat-obatan, dan kosmetik (LPPOM) MUI Balikpapan telah menyatakan bahwa makanan yang disajikan Solaria Balikpapan mengandung bumbu dari babi. Tentu saja mereka manyatakan bahwa makanan yang disajikan Solaria haram!
Sekretaris MUI Balikpapan Jailani mengatakan bahwa pegawai restoran itu mengakui bahwa bumbunya mengandung babi. “Sudah diakui pegawai Solaria,” kata Jailani seperti dilansir pojoksatu (JPNN Group).
Temuan LPPOM MUI Balikpapan itu didasarkan pada hasil uji laboratorium yang sudah dilakukan sejak sebulan lalu.
“Ini sudah terbukti berdasarkan pemeriksaan laboratorium. Kami sudah memeriksa sebulan lalu dan hasilnya kemarin. Kami juga sudah membuatkan dokumen khusus oleh dinas pertanian karena ada timnya di sana,” ujar Sekretaris MUI Balikpapan, Jailani, pada wartawan, Selasa (24/11) seperti dilansir pojoksatu (JPNN Group). (kan/ps/mas)
LEMBAGA pengkajian pangan, obat-obatan, dan kosmetik (LPPOM) MUI Balikpapan telah menyatakan bahwa makanan yang disajikan Solaria Balikpapan mengandung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
- Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate