Kata Marzuki Alie, Pemerintah Tak Anggap DPR Ada

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua DPR RI, Marzuki Alie menyatakan dalam kondisi sekarang sulit bagi Dewan untuk menjalankan fungsi kontrolnya sebagai wakil rakyat. Sebab menurut Marzuki, internal partai yang berada di luar pemerintahan relatif tidak solid.
"Menurut pandangan saya, saat ini pemerintah tidak menganggap DPR RI itu ada," kata Marzuki Alie, di Jakarta, Sabtu (23/1).
Akibatnya lanjut Marzuki, apa pun program pemerintah terkesan jalan sendiri. Di sisi lain, rakyat menuntut agar DPR RI bekerja lebih maksimal. "Bagaimana DPR mau maksimal, partainya saja diobok-obok pemerintah terus," tegas Marzuki Alie.
Apa saja ketergantungan partai terhadap pemerintah ujar mantan Sekjen Partai Demokrat ini, selalu saja dijadikan alat untuk tawar-menawar posisi politik.
"Dengan kewenangan yang dimilikinya, pemerintah mendorong partai untuk amburadul. Ini sangat berpengaruh terhadap kinerja DPR karena sumber rekrutman Dewan adalah partai politik. Kalau partainya ribut, bagaimana wakil rakyat bisa tenag dalam bekerja," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Mantan Ketua DPR RI, Marzuki Alie menyatakan dalam kondisi sekarang sulit bagi Dewan untuk menjalankan fungsi kontrolnya sebagai wakil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang