Kata Yuddy, Dirjen Perhubungan Mundur Merupakan Bentuk Etika Birokrasi Baru

jpnn.com - JAKARTA- Pengunduran diri Djoko Sasono sebagai Dirjen Perhubungan Darat lantaran merasa gagal mengatasi kemacetan lalu lintas darat beberapa hari lalu diapresiasi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi.
Sikap Djoko menurut Yuddy, merupakan bentuk etika birokrasi yang baru di Indonesia. Sebelumnya, hal serupa juga dilakukan Dirjen Pajak. Sikap itu dilakukan sebagai tanggung jawab moral pejabat yang dianggap gagal melaksanakan tugasnya atau melakukan kesalahan yang dilakukannya.
"Semua pihak terlibat dalam terciptanya lalu lintas yang baik," tandasnya.
Dia pun menyempatkan untuk bertemu langsung dengan Djoko Sasono saat melakukan melakukan sidak di kantor Kementerian Perhubungan, di Jakarta, Rabu (30/12)nsiang tadi. Dia justru memberikan apresiasi karena sikap berani sang mantan Dirjen. (esy/jpnn)
JAKARTA- Pengunduran diri Djoko Sasono sebagai Dirjen Perhubungan Darat lantaran merasa gagal mengatasi kemacetan lalu lintas darat beberapa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- Astaga! Banyak Nama Terungkap dalam Sidang Dugaan Korupsi Mbak Ita
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya