Katy Perry Ditinggal Suami

Katy Perry Ditinggal Suami
Katy Perry. Foto: REUTERS/Danny Moloshok
TOKYO - Katy Perry harus memendam keinginannya untuk menjalani konser di Jepang dengan ditemani sang suami, Russell Brand. Komedian asal Inggris itu dicekal imigrasi Negeri Sakura tersebut karena catatan kriminal yang dilakukannya sepuluh tahun silam. Dia pun terpaksa meninggalkan Tokyo saat itu juga.

Perry langsung menyampaikan kekesalan melalui akun Twitter-nya. "So, suamiku baru saja dideportasi dari Jepang. Sedih banget. Aku membawanya jauh-jauh ke sini untuk menunjukkan tempat favoritku kepada dia," papar pelantun Fireworks itu. Dia menambahkan dalam tweet berikutnya, "Padahal kesalahannya sudah sepuluh tahun lalu!"

Penyanyi 26 tahun itu pun mencoba menggalang dukungan agar Brand dibebaskan dari cekal. Meski akhirnya Perry mencoba menerima keadaan dan bertekad tetap meneruskan konser di Jepang. "Aku cinta kepada fans Jepang-ku dan show must go on. Ini bukan hal yang benar, tapi oke lah," tegasnya dalam tweet selanjutnya.

Brand mencoba guyon atas kondisi yang dialami. Dia mengunggah fotonya yang sedang meninggalkan bandara Tokyo ke Twitter. Komentarnya, "Berencana kabur dari tangkapan petugas Jepang. Ternyata sangat sulit menggali terowongan dengan memakai sumpit."

TOKYO - Katy Perry harus memendam keinginannya untuk menjalani konser di Jepang dengan ditemani sang suami, Russell Brand. Komedian asal Inggris

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News